Selasa, 19 April 2011

Above vs Over = Diatas

Above dan Over yang akan kita diskusikan disini artinya adalah "diatas". Di bawah ini akan kami jelaskan perbedaan dan persamaan dari kedua kata tersebut. Selamat belajar dan mudah-mudahan bermanfa'at.

Aturan:
• Untuk menyatakan "melintasi", gunakan "over".
• Untuk menyatakan "lebih tinggi dari", gunakan "above" atau "over".
• Untuk menyatakan angka, kuantitas atau ukuran, gunakan "over" yang artinya "lebih dari".
• Untuk menyatakan ukuran yang bersifat vertikal (atas bawah), gunakan "above".
Contoh:
1. The water came up above/over our knees. (Lebih tinggi dari)
2. Can you see the helicopter above/over the palace?
3. The plane was flying over Denmark. (Melintasi)
4. Electricity cables stretch over the fields. (Melintasi)
5. There were over 100,000 people at the pop festival. (Angka)
6. You have to be over 18 to see this film. (Ukuran)
7. The temperature is three degrees above zero. (Ukuran Vertical)
8. She is well above average in intelligence. (Ukuran Vertical)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar